Ekspor Emiten Batubara Menurun

Sumber : https://insight.kontan.co.id/news/duh-ekspor-emiten-batubara-menurun

KONTAN.CO.ID  9 Oktober  2019  memberitakan   bahwa  tren harga batubara yang merosot membuat penjualan ekspor emiten tambang batubara menyusut. Ini karena emiten tambang memiliki kewajiban untuk memenuhi kuota domestic market obligation (DMO).

Penjualan PT Bukit Asam Tbk (PTBA) misalnya membukukan kenaikan 1,17% di semester pertama tahun ini. Peningkatan pendapatan tersebut berasal dari penjualan domestik yang naik 18% secara tahunan menjadi Rp 6 triliun. Sementara penjualan ekspor PTBA turun 16,55% menjadi Rp 4,54 triliun.

Sekretaris Perusahaan Bukit Asam Suherman mengatakan, ekspor PTBA turun lantaran perseroan ini ingin memenuhi kontrak yang sudah ada, khususnya ke Perusahaan Listrik Negara (PLN). PTBA juga berfokus pada pemenuhan kewajiban DMO.

Kondisi yang sama juga dialami oleh PT Indika Energy Tbk (INDY). Penjualan ekspor INDY turun 18,22% menjadi US$ 705,33 juta. Penjualan ekspor PT Bumi Resources Tbk (BUMI) juga turun 16,37% jadi US$ 203,36 juta.

Head of Corporate Communication INDY Leonardus Herwindo mengatakan, INDY selalu berusaha memenuhi kewajibannya. Termasuk memenuhi kewajiban DMO.

Meski begitu masih ada PT Adaro Energy Tbk (ADRO) yang berhasil membukukan pertumbuhan pendapatan 10,24% menjadi US$ 1,78 miliar di semester I-2019. Perusahaan ini juga berhasil mengerek pendapatan ekspor naik 11,54% secara tahunan.

Sejatinya para emiten yakin pasar ekspor masih prospektif. Suherman mengatakan, negara yang prospektif bagi PTBA adalah India. Sepanjang semester I-2019 ekspor ke India senilai Rp 1,19 triliun.

Disusul ekspor ke Korea senilai Rp 802,03 miliar, Hong Kong senilai Rp 590,67 miliar, Jepang sebesar Rp 429,08 miliar dan Taiwan senilai Rp 428,16 miliar. Meski begitu, Suherman mengaku, PTBA belum akan menambah volume ekspor pada semester II karena masih ingin memenuhi kewajiban DMO.

Leonardus juga yakin, penjualan batubara ke China meningkat memasuki musim dingin. Semester I-2019, penjualan ke China berkontribusi 30% bagi INDY.

Direktur Bumi Resources Dileep Srivastava mengatakan, BUMI akan mempertahankan porsi pasar ekspor batubara tahun ini sebesar 70%.

 

Related Regular News: